Wednesday, 25 April 2018 14:08

Pantai Panimbangan Jadi Objek Wisata Penangkaran Penyu.

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

Pantai Penimbangan di Desa Bantiseraga, Kabupaten Buleleng, dikembangkan menjadi objek wisata lingkungan yakni pemeliharaan terumbu karang dan penangkaran penyu, sebagai upaya meningkatkan kunjungan wisatawan dalam dan luar negeri ke Bali utara. Hal itu dikatakan Kepala Desa (Perbekel) Baktiseraga Gusti Putu Armada, di Singaraja Selasa. Ia mengatakan Pantai Penimbangan mempunyai potensi besar untuk dikembangkan sebagai objek wisata lingkungan. Selain pantainya landai dengan air yang jernih dan ombak yang tenang, perairan di desa itu memiliki terumbu karang dan penangkaran penyu. Untuk pemiliharaan terumbu karang, pihaknya sudah melakukan pemasangan terumbu karang buatan guna merangsang tumbuhnya terumbu karang baru. Untuk penangkaran penyu, sejak tahun 2016, pihaknya juga sudah membentuk tim penyelamatan penyu dengan nama tim Save Penyu Penimbangan yang terdiri dari para nelayan dan pemerhati lingkungan. Antara

 

Read 822 times Last modified on Wednesday, 25 April 2018 14:17