Friday, 01 June 2018 08:50

17 Kegiatan Siap Semarakkan Sail Indonesia 2018

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

Pemerintah Nusa Tenggara Barat - NTB menyiapkan 17 rangkaian kegiatan untuk menyemarakkan Sail Indonesia 2018 pada 9-22 September.Kepala Dinas Pariwisata NTB, Lalu Moh Faozal, Kamis  mengatakan, rangkaian kegiatan untuk menyemarakkan Sail  Moyo Tambora 2018, di Kabupaten Sumbawa, di antaranya Ekspo Maritim, Penampilan Kebudayaan Moyo Tambora, Festival Budaya, Festival Tenun Internasional, Barapan Kebo, Berselancar Internasional, dan Dialog Budaya Maritim.Ada juga parade 1.000 Perahu Tradisional, kemudian Lari Gembira Moyo Tambora, Forum Investasi, serta bersih pantai.

Ia menjelaskan, perjalanan NTB untuk menjadi tuan rumah Sail Indonesia dimulai sejak 2015.Sementara itu Bupati Kabupaten Sumbawa, M Husni Djibril, memberi apresiasi terhadap pelaksanaan Sail Moyo Tambora 2018, di Kabupaten Sumbawa.Menurut dia, Sail Moyo Tambora 2018 dapat  mengangkat dan memperkenalkan potensi wisata yang ada di Sumbawa. antara

Read 682 times Last modified on Sunday, 03 June 2018 05:54