Wednesday, 29 September 2021 06:29

Industri operasi 100 persen pacu ekspor dan jumlah pekerja

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(Voinews)  Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menilai industri beroperasi 100 persen dengan protokol kesehatan ketat pada masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mampu memacu kinerja ekspor dan penyerapan tenaga kerja. Hal itu dikatkan Direktur Jenderal Industri Kimia, Farmasi, dan Tekstil (IKFT) Kemenperin, Muhammad Khayam di Jakarta, Selasa.Ia menyampaikan perusahaan yang ditinjau tersebut yakni PT Globalindo Intimates (GI) di Kabupaten Klaten selaku industri garmen dan PT Selalu Cinta Indonesia (SCI) di Salatiga mewakili industri alas kaki. Pada saat itu, Muhammad Khayam berdialog dengan pimpinan perusahaan tentang manfaat dan kendala implementasi kebijakan operasional industri 100 persen.Menurut dia, kedua perusahaan mengakui kebijakan operasional industri 100 persen sangat tepat dan bermanfaat karena mereka sedang memacu produktivitas untuk memenuhi kebutuhan pasar ekspor, khususnya wilayah Eropa dan Amerika. Limpahan order tersebut menyebabkan PT GI dan PT SCI akan berproduksi full capacity hingga tahun 2023. Oleh karena itu, kedua perusahaan akan menambah jumlah tenaga kerjanya.ANTARA

Read 170 times Last modified on Wednesday, 29 September 2021 08:36