(voinews.id) Presiden Joko Widodo mengatakan, target vaksinasi Covid-19 yang sudah ditetapkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) terhadap negara-negara di dunia akan sulit tercapai pada akhir 2021.Pasalnya saat ini hampir 80 negara diprediksi tidak dapat mencapai target vaksinasi sebesar 40 persen populasi hingga akhir tahun nanti.Presiden Joko Widodo dalam unggahan di jejaring sosialnya @jokowi, Sabtu (27112021) menjelaskan saat ini lebih dari 7,6 miliar dosis vaksin Covid-19 telah disuntikkan kepada warga di seluruh dunia.
Angka itu terlihat begitu besar.Tetapi sebenarnya kesenjangan akses terhadap vaksin masih lebar.Secara konkret saat ini sebanyak 64,99 persen populasi negara kaya telah menerima setidaknya satu dosis vaksin.Sementara itu negara miskin baru 6,48 persen.Kompas