Presiden RI Joko Widodo berharap, jalan tol Trans-Jawa yang menghubungkan Jakarta-Surabaya akan membuka lebih banyak lapangan kerja untuk masyarakat. Harapan tersebut disampaikan Presiden Joko Widodo di Pendopo Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Rabu (19/12), seperti dilaporkan Antara. Presiden mencoba sejumlah ruas Tol Trans-Jawa dari Surabaya, Jawa Timur ke Semarang, Jawa Tengah. Presiden juga menandatangani empat prasasti di area tol wilayah Jawa Timur, Kamis (20/12), meliputi Ngawi - Kertosono, Jombang - Mojokerto, relokasi Jalan Tol Porong - Gempol, dan Jalan Tol Gempol - Pasuruan. Presiden kemudian mencoba tol Pemalang-Batang, Tol Batang-Semarang, dan Tol Semarang-Solo.
Presiden mengatakan, jalan tol tersebut untuk pertama kalinya akan digunakan untuk melayani arus mudik pada libur Natal dan Tahun Baru. Apalagi jalan tol juga akan terintegrasi dengan kawasan wisata dan industri, sehingga diharapkan meningkatkan investasi sekaligus menyerap lebih banyak tenaga kerja. antara