Monday, 18 February 2019 09:32

Jokowi Ingin Nelayan Manfaatkan Momen Pemberantasan Kapal Pencuri Ikan

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Foto : Antara Foto : Antara

 

Calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo, ingin para nelayan memanfaatkan momentum pemberantasan pencurian ikan oleh kapal asing, menjadi kesempatan untuk memanfaatkan  sumber daya alam  maritim  agar mereka sejahtera. Hal tersebut dikatakan Joko Widodo  dalam debat calon presiden 2019 Putaran Ke dua di Jakarta, Minggu (17/2). Joko Widodo  juga mengklaim telah mengejar kapal asing yang mencuri ikan di laut Indonesia, dan menenggelamkan ribuan kapal-kapal tersebut.

Sementara itu calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto, menjanjikan adanya falsafah keadilan untuk menghasilkan kemakmuran dalam bidang ekonomi. Menurut Prabowo, negara harus hadir secara rinci, teliti, dan tegas untuk memperbaiki ketimpangan dalam kekayaan yang saat ini masih terjadi. Untuk itu, meski pemerintah saat ini telah mempunyai pencapaian dalam bidang ekonomi, pasangan calon presiden-calon wakil presiden Prabowo-Sandiaga menawarkan falsafah ekonomi yang berbeda, apabila terpilih nanti. Antara

Read 381 times Last modified on Monday, 18 February 2019 09:38