Sejalan dengan komitmen Presiden Indonesia Joko Widodo yang ingin menggalakkan potensi wisata dalam negeri, khususnya di wilayah Sumatra Barat, Badan Usaha Milik Negara penerbangan, Garuda Indonesia, akan menurunkan tarif tiketnya.
Dalam keterangan yang diterima Antara, Sabtu (2/3), Direktur Human Capital Garuda Indonesia, Heri Akhyar, menjelaskan, penurunan harga tiket Garuda Indonesia tersebut sejalan dengan aspirasi masyarakat serta keinginan Badan Usaha Milik Negara penerbangan yang ingin mendukung perkembangan perekonomian daerah Sumatra Barat. Ia menegaskan, penurunan harga tiket itu dapat mendukung peningkatan sektor perekonomian Sumatra Barat dari sektor pariwisata, Usaha Mikro Kecil dan Menengah, dan industri logistik nasional. antara