Kementerian Perindustrian Indonesia berupaya agar sektor industri berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi, dengan memproyeksikan pertumbuhan industri manufaktur dapat mencapai 5,4 persen. Seperti ditulis Antara, subsektor yang diperkirakan tumbuh tinggi, antara lain industri makanan dan minuman, industri tekstil dan pakaian jadi, industri kulit, komputer, dan barang elektronika.
Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto melalui keterangannya di Jakarta, Senin (1/4) mengatakan, Kementerian Perindustrian berkoordinasi dengan kementerian dan lembaga lainnya untuk terus mendorong industri berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi, stabilitas sosial, dan pengembangan sektor swasta yang dinamis. ant.2.4’19.mar