Setiap anggota Dewan keamanan PBB sesuai dengan urutan alfabet mendapat kesempatan untuk menjadi ketua dewan keamanan PBB. Dalam press briefing pada Kamis, di Jakarta, Direktur Direktur Keamanan Internasional dan Perlucutan Senjata, Kementerian Luar Negeri, Grata Werdaningtyas, menyampaikan, Indonesia yang diwakili oleh Menteri Luar Negri, Retno Marsudi memimpin sidang terbuka yang membahas berbagai isu perdamaiam dunia dengan tema “Berinvestasi dalam Perdamaian: Meningkatkan Keamanan dan Kinerja Pemeliharaan Perdamaian PBB.”
“Intinya ibu menteri akan memimpin sidang terbuka DKPBB mengenai tema yang akan Kita angkat yaitu investing in peace pada tanggal 7. Open debat atau sidang terbuka ini akan dihadiri oleh sekjen PBB lalu kita akan mengundang sejumlah briefer khususnya para commander yang selama ini bertugas di misi. Jadi kita akan mendengarkan langsung masukan dari para commander yang kesehariannya bekerja di misi - misi PBB. kita akan mengundang dari Monusco (Misi Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Stabilisasi di Republik Demokratik Kongo-red). Kenapa Monusco? Karena kebetulan pergelaran batalion kita terakhir adalah di Kongo untuk RDB (Rapid Deployment Battalion-red).”
Grata menambahkan Retno Marsudi juga akan memimpin Aria Formula atau diskusi Informal Dewan keamanan PBB mengenai Palestina. Aria formula ini akan memfokuskan kepada upaya upaya mencari solusi mengenai pemukiman ilegal. Debat terbuka mengenai perlindungan masyarakat sipil juga akan digelar bertepatan dengan Peringatan 70 tahun konvensi Genewa mengenai hukum kemanusiaan internasional. (voi/nuke)