Wakil Presiden Jusuf Kalla mendorong Komisioner Tinggi PBB untuk Pengungsi (UNHCR) bersama-sama mencari penyelesaiaan masalah pengungsi yang terjadi di belahan dunia. Menurut Jusuf Kalla, saat ini jumlah pengungsi terus bertambah karena adanya konflik di masing-masing wilayah. Hal tersebut dikatakan Jusuf Kalla usai pertemuan bilateral Pemerintah Indonesia dan Komisioner Tinggi UNHCR di Jenewa, Swiss, Kamis (16/5).
Jusuf Kalla juga menyingung masalah pengungsi Rohingya yang ada di Indonesia. Menurutnya, Indonesia yang wilayahnya berdekatan dengan Myanmar menjadi salah satu negara penerima para pengungsi Rohingya. Selain itu, Indonesia juga menerima pengungsi dari sejumlah negara yang wilayahnya tengah berkonflik. Karena itu, Jusuf Kalla menekankan perlunya kerjasama Internasional untuk mengatasi masalah pengungsi yang tak kunjung selesai tersebut. (antara)