Kapal perang Angkatan Laut Australia dari kelas Canberra, HMAS Canberra (LHD-02), tiba di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Sabtu. HMAS Canberra menjadi fokus perhatian dari kunjungan muhibah Gugus Tugas Indo-Pacific Endeavour 2019 Angkatan Bersenjata Australia ke Indonesia kali ini. Gugus Tugas Gabungan Indo-Pacific Endeavour 2019 telah berlabuh sebelumnya di India, Sri Lanka, Malaysia, Singapura, Thailand, dan Vietnam.
Kepala Staf Angkatan Laut Australia Laksamana Madya Michael Noonan dalam sambutannya menyatakan kegembiraannya atas sambutan hangat dari sejawatnya di TNI AL. Kehadiran Gugus Tugas Indo-Pacific Endeavour 2019 ke Jakarta kali ini, menurut dia, merupakan salah satu bukti dan upaya Australia untuk terus-menerus meningkatkan kerja sama dan kemitraan strategis dengan negara-negara di kawasan Asia Pasifik, terkhusus Indonesia. Selama di Jakarta, HMAS Canberra akan menjadi tuan rumah dari serangkaian aktivitas, di antaranya lokakarya tentang tata-kelola tanggap bencana, sejumlah kunjungan, hingga berbuka puasa bersama di kapal. antara