Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan, programnya untuk pemerintahan periode kedua bersama Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin salah satunya adalah menitikberatkan pada pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM). Hal itu dikatakan Jokowi dalam pidato Visi Indonesia di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Minggu (14/7/2019).
Kepala Negara tak ingin lagi ada stunting, kematian ibu, kematian bayi, sehingga tugas besar pemerintah adalah ke arah itu. Selain itu, kualitas pendidikan juga ditingkatkan, dengan memperhatikan pentingnya vokasional training, vokasional school, kemudian juga membangun lembaga manajemen talenta indonesia.
Presiden Joko Widodo mengatakan, Pemerintah, akan mengidentifikasi dan memberikan dukungan untuk pengembangan diri manusia indonesia bertalenta agar dapat memberikan kontribusi besar bagi pembangunan Indonesia.
KBRN.