Wednesday, 17 July 2019 08:22

Wapres Ingatkan TNI-Polri Akan Ancaman Perang Teknologi

Written by 
Rate this item
(1 Vote)
Wakil Presiden Jusuf Kalla didampingi Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kepala Polri Jenderal Tito Karnavian usai memberi pembekalan kepada Calon Perwira Remaja TNI-Polri di GOR Ahmad Yani Markas Besar TNI Cilangkap, Jakarta, Senin (15/7/2019). Wakil Presiden Jusuf Kalla didampingi Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kepala Polri Jenderal Tito Karnavian usai memberi pembekalan kepada Calon Perwira Remaja TNI-Polri di GOR Ahmad Yani Markas Besar TNI Cilangkap, Jakarta, Senin (15/7/2019). Foto : Biro Pers Setwapres/antaranews.com

 

Wakil Presiden Jusuf Kalla mengingatkan calon perwira muda (capraja) TNI-Polri akan adanya ancaman perang teknologi, sehingga sebagai perwira, anggota TNI dan Polri harus dapat menguasai penggunaan teknologi di era digital.

Hal itu dikatakan Wapres Jusuf kalla dalam Pembekalan Capaja TNI-Polri di GOR Ahmad Yani Markas Besar TNI Cilangkap, Jakarta, Senin. Penguasaan teknologi menjadi syarat penting bagi para perwira TNI dan Polri untuk menghadapi tantangan global yang dapat berimbas pada ketahanan dan keamanan negara. Wapres juga mengingatkan agar para perwira tersebut dapat menguasai teknologi, dan bukan sebaliknya yakni dikuasai teknologi.

Wakil Presiden Jusuf Kalla memberikan pembekalan kepada 781 calon perwira remaja TNI dan Polri di Gedung Olahaga Ahmad Yani, Markas Besar TNI Cilangkap, Jakarta Timur. Pembekalan diikuti oleh 781 calon perwira remaja, yang terdiri atas 259 capraja TNI AD, 117 capraja TNI AL, 99 capraja TNI AU dan 306 capraja Polri.

Biro Pers Setwapres/antara.

Read 520 times Last modified on Wednesday, 17 July 2019 15:04