Ana Trijaya Kasih

Ana Trijaya Kasih

20
December


(voinews.id) Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita Senin (19.12) di Jakarta menyampaikan pemerintah akan meminta izin kepada DPR RI terkait insentif mobil listrik yang dicanangkan pemerintah. Ia mengatakan besaran insentif yang akan diajukan yakni sejumlah 80 juta rupiah per unit mobil listrik..

Dia menekankan insentif diberikan kepada pembeli mobil atau motor listrik dari produsen yang memiliki pabrik di Indonesia. Menurutnya pemberian insentif untuk pembelian kendaraan listrik bertujuan menumbuhkan ekosistem kendaraan listrik. Antara

20
December



(voinews.id) Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan kementerian yang dipimpinnya akan memastikan keselamatan dan keamanan wisatawan mancanegara dan domestik saat libur Natal dan Tahun Baru 2023 (Nataru). Menurutnya fasilitas pariwisata. destinasi wisata sentra ekonomi kreatif, harus memastikan keselamatan dan keamanan agar para wisatawan yang diprediksi angka 40 juta lebih bisa melakukan kegiatan wisata dengan aman, nyaman dan menyenangkan.

Sementara itu terkait penyelenggaraan event, menurut Sandiaga, pemerintah memperbolehkan konser musik untuk menggerakkan ekonomi, membuka peluang usaha dan lapangan kerja. dan dipastikan adanya pengendalian keramaian, sistem peringatan dini. serta rencana evakuasi.Antara

09
December

 

(voinews.id) Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyatakan. korupsi adalah musuh utama semua bangsa selayaknya pandemi Covid-19 yang dianggap sebagai musibah global. Hal ini disampaikan Ma'ruf saat menghadiri pembukaan peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) di Gedung Bidakara Jakarta Jumat (9.12). Wapres Ma'ruf menyebutkan, semua negara mengakui bahwa korupsi merupakan pusat dari berbagai persoalan karena korupsi memiliki sifat korosif terhadap segala pencapaian.

Ia mengatakan. perjuangan untuk pulih dari krisis akibat tantangan ekonomi. politik. sosial dan lingkungan hanya akan berhasil bila menerapkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan baik bebas dari korupsi. Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia dihadiri pula Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi. Firli Bahuri, Ketua Badan Pemeriksa Keuangan. Isma Yatun, Ketua Mahkamah Agung, Syarifuddin dan sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju.(Kompas)

09
December

 

(voinews.id) Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkap curah hujan yang turun di Indonesia masuk tiga besar dunia secara densitas di bawah wilayah sekitar Amazon di Amerika Selatan. Artinya Indonesia memiliki sumber daya air yang besar karena lokasinya yang berada di wilayah tropis serta banyak pegunungan. Sehingga Indonesia harus pintar mengelola air

Hal itu dikatakan Kepala Pusat Layanan Informasi Iklim Terapan BMKG Ardhasena Sopahelu di Padan Kamis pada Sosialisasi dan diseminasi Informasi Klimatologi Sumatera Barat. Sopahelu mengatakan, dalam tiga tahun terakhir kebakaran hutan relatif rendah dan Indonesia berhasil meraih swasembada pangan. Ia menyampaikan pada 2023 musim hujan akan tetap datang tetapi pertengahan tahun musim kemarau tidak sebasah pada 2021 dan 2022. (antara)