Sumarno

Sumarno

11
February

 

(voinews.id) Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto optimistispenyebaran kasus covid-19 yakni varian omicron akan melandai pada Maret 2022. H al ini dikarenakan varian omikron tidak seberbahaya varian delta meskipun penyebarannya sangat cepat. Airlangga Hartarto  dalam acara BRI MICROFINANCE Outlook 2022  secara virtual Kamis (10/2) menganggap sampai saat ini kondisi perekonomian Indonesia terus mengalami perbaikan.

Hal ini terlihat dari capaian pertumbuhan ekonomi di 2021 yang mencapai 3,69% secara tahunan (yoy) dan berbagai sektor yang juga menunjukkan angka positif, seperti Purchasing Managers Index (PMI) manufaktur penjualan retail penjualan kendaraan bermotor dan indeks keyakinan konsumen. MediaIndonesia

11
February

 

(vopinews.id) Kementerian Pertahanan (Kemhan) melakukan penandatanganan kontrak kerja sama pembelian enam pesawat tempur generasi 4,5, Dassault Rafale, buatan Prancis. Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengatakan hal itu usai menerima kunjungan kehormatan Menteri Angkatan Bersenjata Republik Prancis Florence Parly di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Kamis. Menurut Prabowo Indonesia merencanakan pembelian alutsista yang cukup signifikan untuk "multirole combat aircraft" dengan mengakuisisi 42 Pesawat Rafale.

Dikatakan  Indonesia mulai hari  Kamis resmi menandatangani  kontrak pertama untuk 6 pesawat. Kemudian akan disusul dalam waktu dekat dengan kontrak untuk 36 pesawat lagi dengan dukungan latihan persenjataan dan simulator-simulator yang dibutuhkan. Antara

11
February

 

(voinews.id) Pencegahan dan pengendalian COVID-19 di kawasan tertutup Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022 berjalan dengan baik sehingga akan ada peningkatan jumlah penonton sesuai dengan permintaan. Omicron terus menyebar secara global namun sistem tertutup yang diterapkan Beijing 2022 membuat para atlet lebih aman dalam berlaga demikian Kepala Pakar Medis Olimpiade Beijing 2022 Brian McCloskey dikutip media Tiongkok Kamis. Menurut Brian McCloskey, situasi di dalam kawasan tertutup aman dan tidak ada gejala penularan virus.

Sementara itu Deputi Direktur Pencegahan dan Pengedalian COVID-19 Olimpiade Beijing 2022 Huang Chun mengatakan semua penonton tetap berada di lingkar luar kawasan tertutup. Kesehatan mereka juga terus dipantau dan wajib tes Polymerase Chain Reaction(PCR) sebelum mendatangi arena pertandingan. Para penonton punya akses ke stadion melalui pintu keluar-masuk terpisah. antara

11
February

 

(voinews.id) PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex) mendapatkan apresiasi dari pemerintah seusai sukses merampungkan restrukturisasi dengan kreditur hingga homologasi. Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita Kamis (10/2/2022) menilai Sritex membangkitkan optimisme industri tekstil terutama di tengah pandemi yang memiliki dampak besar terhadap dunia usaha.

Menurut Agus Gumiwang keberhasilan restrukturisasi hingga homologasi Sritex menjadi angin segar bagi industri tekstil dalam negeri. Terlebih Sritex adalah salah satu industri tekstil terbesar yang terintegrasi dari hulu ke hilir.Karena itu keberhasilan Sritex dalam menghadapi tantangan restrukturisasi menurutnya juga mengindikasikan kepercayaan para pemangku kepentingan global atas kemampuan industri Tekstil dan Produk Tekstil (TPT) nasional.Sindo