Monday, 19 April 2021 05:10

Menhub Terus Upayakan Kendaraan Listrik Jadi Kebutuhan Massal

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id)Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi, mengupayakan kendaraan listrik di Indonesia menjadi kebutuhan massal.Hal itu disampaikan Budi Karya saat mengunjungi pameran kendaraan listrik yang diselenggarakan Ditjen Perhubungan Darat bekerja sama dengan sejumlah perusahaan dan komunitas pegiat kendaraan listrik di Stasiun Kereta Api  Bekasi Timur, Jawa Barat Minggu (18/4/2021).

Ia menegaskan, kendaraan listrik ini bisa menjadi kebutuhan massal. Presiden melalui Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai untuk Transportasi Jalan, telah mengamanatkan bahwa Indonesia  harus mengarah ke penggunaan kendaraan listrik.Budi Karya dalam keterangannya menjelaskan, Kementerian Perhubungan  telah menindaklanjuti Peraturan Presiden  tersebut dengan membuat sejumlah regulasi tentang kendaraan listrik melalui Peraturan Menteri Perhubungan yang mengatur antara lain pengujian tipe fisik kendaraan bermotor listrik.Kompas

Read 201 times Last modified on Monday, 19 April 2021 09:07