Thursday, 16 August 2018 10:22

Pariwisata Diyakini Mampu Perkuat Cadangan Devisa

Written by 
Rate this item
(1 Vote)

 

Tenaga Ahli Menteri Pariwisata Bidang Pemasaran dan Kerja Sama Pariwisata Kementerian Pariwisata, I Gde Pitana, mengatakan, pariwisata membutuhkan waktu jangka menengah hingga panjang untuk dapat memberikan kontribusi signifikan dalam upaya memperkuat cadangan devisa negara. Antara melaporkan, I Gde Pitana di Jakarta, Kamis (16/8) menjelaskan, hasil promosi pariwisata sekarang tidak bisa langsung dirasakan dampaknya, tapi dalam jangka panjang sampai enam bulan.

Dengan begitu, sektor pariwisata tidak bisa terlalu diharapkan mampu memberikan kontribusi dalam waktu singkat. Namun ia mengharapkan, dengan terus dilakukannya upaya pengembangan sektor pariwisata, baik dari sisi pengembangan destinasi maupun promosi pasar, sektor pariwisata ke depan akan menjadi tumpuan bagi semakin kuatnya cadangan devisa negara. antara

Read 479 times Last modified on Thursday, 16 August 2018 14:52