Sunday, 15 September 2019 13:37

Menko Kemaritiman Tandatangani Perangko Sail Nias 2019

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Sejumlah pelajar menampilkan atraksi lompat batu pada acara puncak Sail Nias 2019 di Pelabuhan Baru Teluk Dalam Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara, Sabtu (14/9/2019) . Sejumlah pelajar menampilkan atraksi lompat batu pada acara puncak Sail Nias 2019 di Pelabuhan Baru Teluk Dalam Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara, Sabtu (14/9/2019) .

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan bersama Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly menandatangani perangko Sail Nias 2019.Penandatanganan perangko Sail Nias tersebut dilakukan pada acara puncak Sail Nias 2019 yang dilakukan di Dermaga Pelabuhan Baru, Teluk Dalam, Nias Selatan, Sumatera Utara, Sabtu.Direktur Jenderal Informasi Komunikasi Publik Kementerian Kominfo Widodo Muktiyo mengatakan pihaknya bersama dengan PT Pos Indonesia dan beberapa kementerian merilis Sampul Peringatan Sail Nias 2019. Dikatakan, setiap tahun Kementerian Kominfo dan PT Pos Indonesia serta beberapa kementerian/lembaga terkait merilis Sampul Peringatan (perangko) edisi khusus dalam rangka Sail Indonesia.Widodo mengatakan perangko edisi kali ini cukup unik karena mengangkat tentang kearifan lokal masyarakat Kepulauan Nias.Diketahui, Kepulauan Nias terkenal karena beberapa hal yakni atraksi budaya lompat batu dan juga terdapat wisata pantai berkelas dunia untuk berselancar.ant

Read 480 times Last modified on Sunday, 15 September 2019 13:54