Friday, 13 March 2020 10:11

Menaker: Jepang Berkontribusi Atasi Pengangguran di Indonesia

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) RI Ida Fauziyah saat melakukan pertemuan dengan Jakarta Japan Club di Jakarta, Kamis (12/3/2020). (ANTARA/Muhammad Zulfikar) Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) RI Ida Fauziyah saat melakukan pertemuan dengan Jakarta Japan Club di Jakarta, Kamis (12/3/2020). (ANTARA/Muhammad Zulfikar)

 

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan Jepang turut berkontribusi dan menjadi mitra dalam memecahkan berbagai tantangan atau permasalahan terkait pengembangan sumber daya manusia serta persoalan pengangguran di Indonesia. Hal itu di antaranya melalui bursa kerja kedua negara dalam rangka merekrut tenaga kerja Indonesia.

Ida Fauziyah usai melakukan pertemuan dengan perkumpulan perusahaan Jepang yang tergabung di Jakarta Japan Club di Jakarta, Kamis mengatakan, selain melalui bursa kerja perekrutan tenaga kerja juga dilakukan melalui program pemagangan dalam dan luar negeri. Indonesia melalui kementerian terkait selama ini sudah bekerja sama dengan pihak swasta yang ada di Jepang yaitu Accepting Organization sebagai lembaga penerima peserta pemagangan. (antara)

Read 366 times Last modified on Friday, 13 March 2020 10:59