Saturday, 14 March 2020 10:10

Wapres imbau masyarakat tingkatkan kewaspadaan dan jaga kesehatan

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Wakil Presiden Ma'ruf Amin berbicara kepada wartawan di Kantor Wapres Jakarta, kamis (12/3/2020). (ANTARA/Fransiska Ninditya/aa.) Wakil Presiden Ma'ruf Amin berbicara kepada wartawan di Kantor Wapres Jakarta, kamis (12/3/2020). (ANTARA/Fransiska Ninditya/aa.)

 

Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengimbau masyarakat meningkatkan kewaspadaan dan melakukan langkah-langkah pencegahan terhadap wabah COVID-19, seiring dengan upaya Pemerintah menangani kasus virus tersebut.Supaya masyarakat lebih waspada, terutama menjaga dirinya, kemudian juga membatasi kontak dengan pihak yang lain.

Ma'ruf Amin di Kantor Wapres Jakarta, Jumat mengatakan,  peningkatan kewaspadaan terhadap diri sendiri menjadi salah satu upaya untuk mencegah penyebarluasan COVID-19 yang sudah dinyatakan sebagai pandemi global oleh Organisasi Kesehatan Dunia World Health Organisation- WHO.Bagi masyarakat yang merasa menderita gejala seperti demam, sesak nafas, batuk, pilek, serta baru tiba dari luar negeri, khususnya Iran, Italia, Korea Selatan dan Tiongkok, Wapres meminta untuk segera memeriksakan diri ke rumah sakit.(ant.14.3’20.mar)

Read 424 times Last modified on Monday, 16 March 2020 08:15