Tuesday, 17 March 2020 12:28

Australia Pertimbangkan Perketat Pergerakan Publik.

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Foto:Antara Foto:Antara

 

Pejabat-pejabat Australia menggelar rapat membahas rencana memperketat pergerakan warga di negara itu. Rapat ini digelar setelah melihat adanya tanda-tanda virus corona yang kini disebut Covid 19 menyebar lebih cepat. Rapat kabinet Perdana Menteri Scott Morrison yang baru terbentuk itu juga dihadiri pemimpin-pemimpin wilayah dan negara bagian serta kepala kesehatan nasional Australia. Rapat yang digelar pada Selasa (17/3) dilakukan melalui sambungan video. Beberapa kepala negara bagian mendorong agar larangan pertemuan sosial yang sebelumnya maksimal 500 orang diperketat menjadi 100 orang. Australia mengumumkan larangan pertemuan ini pada Senin (16/3) kemarin. Australia juga sudah mengumumkan siapa pun yang datang dari luar negeri harus mengisolasi diri selama 14 hari. Negara-negara lain seperti Kanada dan Jerman telah memperketat larangan di perbatasan.Republika

Read 434 times Last modified on Tuesday, 17 March 2020 16:02