Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu, dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) KKP Lampung berkomitmen menjaga mutu komoditas sektor kelautan dan perikanan dengan melakukan pengawasan secara rutin ke sejumlah tempat pelaku usaha hatchery atau benih udang. Hal itu dikatakan Penanggung Jawab Kantor BKIPM Wilayah Kerja Bakauheni, Catur S Udiyanto dalam rilis di Jakarta, Selasa.
Menurut dia, pengawasan system mutu menjadi cara untuk meningkatkan mutu produk perikanan untuk menjamin keamanan pangan (food safety) di tengah masyarakat. Ia mengemukakan, bahwa Cara Karantina Ikan yang Baik diterapkan untuk merawat hingga membesarkan produk perikanan, salah satunya adalah udang yang juga salah satu andalan ekspor. Hal tersebut dilakukan, agar tetap dalam lingkungan yang terkontrol. Produk yang dihasilkan tentunya akan memiliki jaminan pangan dari pembudidaya. Catur mengingatkan setiap perusahaan hatchery penyedia benih udang, pakan atau artemia, diharuskan memiliki sertifikat pengawasan system mutu. Antara