Thursday, 19 March 2020 11:13

Hadapi Corona, Filipina Tetapkan Status Bencana Nasional

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Foto : CNN Foto : CNN

 

VOI NEWS Pemerintah Filipina menetapkan status bencana nasional selama enam bulan ke depan untuk menghadapi pandemi virus Corona.Menurut laporan kantor berita Filipina (PNA) dan dilansir CNN, Rabu (18/3), keputusan tersebut membuat negara mengucurkan anggaran khusus yang disiapkan untuk kondisi darurat kepada pemerintah pusat dan daerah.

Pemerintah juga memerintahkan seluruh lembaga penegak hukum dan angkatan bersenjata ikut serta dalam menghadapi pandemi virus corona.Presiden Filipina, Rodrigo Duterte, memutuskan menutup akses keluar dan masuk Manila bagi seluruh jenis transportasi demi mencegah penyebaran virus corona (Covid-19) sejak Kamis pekan lalu.Duterte memperluas pembatasan hingga Pulau Luzon.// Dia juga memberlakukan jam malam.(Cnn.)

Read 427 times Last modified on Thursday, 19 March 2020 14:00