Friday, 24 April 2020 05:49

Virus Corona Terus Menyebar di Sebagian Afrika

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO REPB FOTO REPB

 

Utusan Khusus PBB untuk Kawasan Danau Besar Afrika Huang Xia mengatakan jumlah kasus infeksi virus corona di kawasan itu terus bertambah. Walaupun hingga saat ini pertumbuhannya masih rata-rata bila dibandingkan kawasan lain di dunia. Huang dalam keterangan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Kamis (23/4) dan dilansir The Associated Press mengatakan, sudah lebih dari 4.700 kasus dan hampir 131 kematian yang dilaporkan di kawasan ini.

Negara-negara yang dilaporkan Huang mencakup Burundi, Republik Afrika Tengah, Kongo, Rwanda dan Sudan Selatan. Huang mengatakan negara-negara itu mengambil tindakan yang sama seperti negara-negara di kawasan lain untuk membatasi penyebaran. Antara lain membatasi pergerakan warga, memberlakukan jam malam, menerapkan pembatasan sosial dan karantina wilayah. Mereka juga menutup perbatasan kecuali untuk pergerakan kargo. (republika) 

Read 350 times