Anggota Komisi XI (sebelas ) Dewan Perwakilan Rakyat RI Hidayatullah menginginkan kebijakan yang dikeluarkan oleh Bank Indonesia fokus untuk memperkuat sektor riil nasional yang dianggap sebagai langkah jitu untuk meningkatkan kinerja perekonomian di tengah pandemi COVID-19.
Hidayatullah dalam rilis yang diterima di Jakarta, Sabtu mengatakan, ke depan bauran kebijakan BI harus lebih mengutamakan menguatnya sektor riil, sudahi era bubble economy.Ia mengapresiasi kinerja BI yang mampu menjaga nilai rupiah dan mengatasi persoalan depresiasi rupiah meski dalam kondisi pandemi.Menurut dia, dengan tren penguatan rupiah sepanjang April, seharusnya pemerintah optimistis dalam menetapkan asumsi makro rupiah.antara 3.5’20.mar