Badai tropis Amanda yang menerjang El Savador dan Guatemala, Amerika Tengah yang muncul ketika hujan lebat terjadi, membuat air sungai di negara bagian Amerika Tengah itu meluap, membanjiri jalan-jalan kota dan menimbulkan tanah longsor pada Minggu (31/5) waktu setempat.Menteri Dalam Negeri, El Savador, Mario Duran dalam lansiran Reuters mengatakan, meski saat ini banyak keadaan penduduknya yang membutuhkan bantuan, namun pihaknya belum dapat menerjunkan bantuan, karena keadaan dampak dari badai tersebut yang berdampak sangat dasyat.
Ia juga mengatakan berdasarkan data yang diperolehnya, sebanyak 50 rumah di wilayah metropolitan San Salvador 'hilang' karena terjangan badai.Berdasarkan data otoritas perlindungan sipil El Savador, akibat dari badai tersebut bahkan telah memakan korban jiwa sebanyak tujuh orang, dan dimungkinkan dapat bertambah. rri