Thursday, 16 July 2020 12:00

Belgia Tunda Perluas Pelonggaran Jarak Sosial

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO ; ANTARA FOTO ; ANTARA

 

Belgia dilaporkan pada Rabu (15 Juli) menunda untuk memperluas pelonggaran aturan terkait jarak sosial (social distancing)  setelah jumlah kasus corona meningkat. Perdana Menteri Belgia Sophie Wilmes pada jumpa pers mengatakan jumlah kasus masih meningkat, menandakan epidemi masih bisa menjadi parah ke depan. Belgia pada Selasa, 14 Juli, sebenarnya sudah melaporkan  tanpa kasus corona dalam sehari sejak penguncian wilayah (lockdown) dimulai 10 Maret. Reuters pada Rabu, 15 Juli, melaporkan  jumlah kasus corona di Belgia seperti yang dihimpun oleh pusat kesehatan nasional Sciensano.

Sampai Rabu  jumlah kasus corona mencapai 9.788 di negara dengan penduduk  11,5 juta dengan angka kematian sekitar  850 kasus setiap sejuta penduduknya. Kebijakan penguncian wilayah sebenarnya sudah sempat membuat pertumbuhan laju kurva kasus corona menjadi datar, yang hanya  mencapai 62.872. Akan tetapi pada 7 hari terakhir ini menjadi 96 atau meningkat 8 persen dari minggu sebelumnya. Pemerintah Belgia  masih membatasi jumlah orang yang berkumpul selagi jumlah kasus corona masih meningkat. (Reuters)

Read 317 times Last modified on Thursday, 16 July 2020 12:12