Saturday, 12 September 2020 08:12

Tiongkok - India Sepakat, Pasukan di Perbatasan Harus Redakan Ketegangan

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Foto:Antaranews Foto:Antaranews

 

Menteri Luar Negeri India dan  Tiongkok  sepakat sesegera mungkin melepaskan diri dari kebuntuan masalah perbatasan.Kesepakatan itu diumumkan dalam pernyataan bersama pada Jumat (11/9/2020) sebagaimana dilansir dari Reuters.Menteri Luar Negeri India, S Jaishankar dan Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi bertemu di Moskwa, Rusia, Kamis (10/9/2020) di sela-sela kegiatan konferensi.Mereka menyempatkan bertemu untuk mencoba dan mengakhiri perselisihan selama berbulan-bulan di perbatasan di wilayah Pegunungan Himalaya.

Kedua Menteri Luar Negeri sepakat situasi di daerah perbatasan saat ini tidak menguntungkan kedua belah pihak.Oleh karena itu, mereka setuju pasukan perbatasan dari kedua belah pihak harus melanjutkan dialog, menjaga jarak yang tepat, dan meredakan ketegangan.kompas

Read 241 times Last modified on Monday, 14 September 2020 09:24