VOI NEWS Wakil Presiden Ma'ruf Amin menargetkan Indonesia menjadi produsen halal terbesar di dunia pada 2024 mengingat besarnya potensi sumber daya manusia utamanya warga muslim yang mencapai 87 persen dari total penduduk Indonesia. Hal itu dikatakan Ma'ruf Amin pada konferensi pers usai web seminar "Indonesia menuju Pusat Produsen Halal Dunia" di Istana Wapres Jakarta, Sabtu. Sebagai negara berpenduduk muslim terbesar di dunia, menurut Wapres, Indonesia merupakan pasar yang sangat menentukan dalam perdagangan produk halal dunia. Namun, selama ini Indonesia hanya berperan sebatas sebagai pemberi label halal terhadap produk yang dihasilkan oleh negara-negara lain. Oleh karena itu, Wapres mendorong agar seluruh pemangku kepentingan di dunia industri dapat memanfaatkan potensi pasar halal yang dimiliki Indonesia dengan cara meningkatkan ekspor produk halal, khususnya industri makanan dan minuman.ANTARA