Monday, 02 April 2018 08:17

Perajin Tenun Ulap Doyo Terpilih Ikut New York Now

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

Perajin Tenun Ulap Doyo terpilih untuk mewakili Indonesia dalam ajang New York Now pada bulan Agustus mendatang. Mereka terpilih setelah Tim Kurasi Industri Amerika  bersama Konsulat Jenderal RI melakukan penelitian dan kajian terhadap 25 Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah yang ada di Kalimantan timur. Asisten Manajer Tim Pengembangan Ekonomi,  Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kalimantan timur, Dirwanta Firsta, di Samarinda, Minggu (1/4) mengatakan,ditunjuknya perajin tenun Ulap Doyo yang merupakan binaan Bank Indonesia Perwakilan Kalimantan timur, sebagai bukti produksi Tenun Ulap Doyo sudah memenuhi kriteria yang ditentukan Panitia New York Now untuk hadir dalam Pameran Internasional. Menurutnya, ini peluang berharga dan event yang tidak mudah. Seperti dilaporkan Kantor Berita Radio Nasional, Ulap Doyo, kain Tenun khas Kalimantan Timur telah ditetapkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda Nasional oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sejak 2013 lalu. Dalam kehidupan sehari-hari, kain ini banyak digunakan untuk berbagai upacara adat, busana pesta pernikahan, hingga mahar. kbrn

Read 1026 times