Sekitar 150 orang dinyatakan hilang di Guatemala karena tanah longsor yang disebabkan Badai Eta. Korban tersebut merupakan tambahan dari sekitar 24 orang yang tewas di tempat lain di Amerika Tengah sejak Eta sampai di Nikaragua pada Selasa (3/11). Presiden Guatemala Alejandro Giammattei mengatakan badai tersebut juga menghancurkan desa adat Queja di sebelah utara negara.Kini satu unit militer telah tiba di wilayah tersebut untuk memulai upaya penyelamatan, di tengah kekhawatiran bahwa sebagian besar penduduk telah tewas. Dikutip dari AFP Sabtu (7/11), Giammattei menambahkan bahwa tanah longsor lainnya di departemen timur laut Huehuetenango, di perbatasan dengan Meksiko, telah menyebabkan 10 orang tewas.. Dia menyebut situasi di Queja "kritis", dengan hujan deras yang terus turun dan memicu tanah longsor baru, sementara jalan masih diblokir. Sekitar 2.500 orang di daerah adat Maya yang miskin juga telah kehilangan harta benda mereka akibat banjir lumpur tersebut.CNN INDONESIA