Monday, 09 November 2020 12:52

Pucuk Pimpinan AS Akan Berganti, RI-Amerika Diminta Dorong Perdamaian Dunia

Written by 
Rate this item
(1 Vote)
Antaranews Antaranews

 

Pasangan  Joe Biden-Kamala Harris menangkan pemilihan presiden Amerika Serikat.Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Sukamta dalam keterangan tertulis Senin (9/11/2020) mengatakan, hasil pemilihan presiden  ini akan berdampak pada dinamika politik global, termasuk Indonesia, baik langsung atau tidak.Kemenangan Biden terhadap Donald Trump ini memberikan harapan terhadap stabilitas di beberapa Kawasan dan melemahkan ketegangan ekonomi antara Amerika dan Tiongkok.Perang dagang antara dua kekuatan ekonomi dunia itu telah berdampak terhadap Indonesia.

Dia meminta pemerintah Joko Widodo -Ma’ruf Amin dapat memaksimalkan perubahan pucuk pimpinan di Amerika untuk kepentingan Indonesia, terutama dalam bidang ekonomi dan pertahanan-keamanan.Sedangkan, dalam hal posisi Indonesia sebagai Dewan Keamanan PBB bersama AS harus terus mendorong perdamaian dunia, seperti penyelesaian konflik berkepanjangan di Timur Tengah, Laut China Selatandan secara khusus perjuangan kemerdekaan Palestina.sindo

Read 365 times Last modified on Monday, 09 November 2020 13:35