Tuesday, 17 November 2020 07:35

Australia Dilanda Wabah Baru Corona, Adelaide Catat 17 Kasus

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Foto : Antara Foto : Antara

 

Australia kembali melaporkan kemunculan virus coronapada Senin (16/11).Wabah Covid-19sebanyak 17 kasus  diberitakan tiba-tiba muncul di Adelaide.Negara bagian Australia Selatan melaporkan empat kasus telah terdeteksi di Adelaide pada Minggu (15/11), sebelum klaster bertambah tajam dalam semalam menjadi 17 orang keesokan harinya.

Jumlah ini menjadikan infeksi terbesar di Adelaide sejak April lalu.Kepala petugas kesehatan Nicola Spurrier kepada lembaga penyiaran publik, ABC mengatakan, klaster itu terkait sangat jelas dengan hotel yang digunakan untuk mengkarantina wisatawan yang kembali dari luar negeri.Australia Selatan terakhir kali mendeteksi klaster Covid-19 di luar karantina perbatasan pada Agustus.cnn

Read 271 times Last modified on Tuesday, 17 November 2020 09:06