Tuesday, 17 November 2020 11:12

Indonesia dorong APEC beri akses pasar global bagi UMKM

Written by 
Rate this item
(1 Vote)
kemlu.go.id kemlu.go.id

 

Pemerintah Indonesia mendorong forum Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) untuk memberi akses pasar global bagi usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) melalui integrasi ke ekonomi digital. Dorongan itu disampaikan oleh Menteri Luar Negeri RI dan Menteri Perdagangan RI saat mengikuti Pertemuan Tingkat Menteri forum APEC yang pertama kali diselenggarakan secara virtual pada 16 November. Demikian keterangan tertulis Kementerian Luar Negeri yang diterima Antara, Selasa (17/11).

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan, mengingat UMKM merepresentasikan 97 persen dari seluruh bisnis dan lebih dari 50 persen lapangan kerja, kolaborasi APEC harus berfokus kepada upaya menyediakan akses ke global value chain untuk UMKM dan mendorong partisipasi UMKM dalam ekonomi digital. Pertemuan Tingkat Menteri APEC 2020 menghasilkan Pernyataan Bersama Menteri APEC yang berisikan hasil kerja APEC selama 2020 termasuk upaya penanganan pandemi COVID-19, pemanfaatan ekonomi digital dan teknologi, serta dukungan politis pada Agenda Pembangunan Berkelanjutan 2030. (antara)

Read 260 times Last modified on Tuesday, 17 November 2020 11:55