Wednesday, 09 December 2020 07:47

WHO Tak Setuju Negara Wajibkan Vaksinasi Corona

Written by 
Rate this item
(1 Vote)
Antaranews Antaranews

 

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan tidak setuju dengan aturan yang mewajibkan vaksin virus corona (Covid-19). Menurut badan di bawah naungan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) itu, meyakinkan masyarakat terkait manfaat vaksin jauh lebih efektif untuk menarik masyarakat agar mau divaksinasi dari pada mewajibkannya. Meski WHO memberikan kebebasan seluruh negara dalam melaksanakan kampanye vaksinasi corona, badan kesehatan itu menganggap memaksa orang untuk divaksinasi adalah cara yang kurang tepat untuk mempromosikan vaksinasi Covid-19. Hal itu dikatakan Direktur Departemen Imunisasi WHO, Kate O'Brien dalam jumpa pers virtual pada Selasa (8/12).WHO menganggap mewajibkan vaksinasi corona kepada setiap warga hanya akan menjadikan bumerang yang memicu warga semakin bersikap antipati terkait vaksin Covid-19. Meski begitu, O'Brien mengatakan mungkin ada beberapa profesi seperti tenaga medis yang memerlukan dan sangat dianjurkan untuk vaksinasi corona demi keselamatan staf dan pasien rumah sakit.CNN INDONESIA

Read 237 times Last modified on Wednesday, 09 December 2020 08:26