(voinews.id)Presiden Joko Widodo menyampaikan belasungkawa terhadap para korban gempa di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor, Jumat mengatakan, atas nama pemerintah dan seluruh rakyat Indonesia menyampaikan duka yang mendalam atas korban yang meninggal dunia.Gempa bumi tersebut mengguncang kabupaten Majene dan sekitarnya di provinsi Sulawesi Barat dengan kekuatan 6,2 magnitudo pada Jumat (15/1) sekitar pukul 01.28 WIB.
Menurut Presiden, pihaknya telah memerintahkan kepada Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) kepada Menteri Sosial, Kepala Basarnas (Badan SAR Nasional), Panglima TNI dan Kapolri serta jajarannya segera melakukan langkah-langkah tanggap darurat.Langkah-langkah tersebut adalah mencari dan menemukan korban serta melakukan perawatan kepada korban yang luka-luka.Ia juga minta kepada masyarakat tetap tenang dan mengikuti petunjuk-petunjuk yang disampaikan petugas di lapangan.Antara