(voinews.id)Presiden Joko Widodo mengucapkan terima kasih kepada semua insan pers karena membantu pemerintah untuk mengedukasi masyarakat agar menerapkan protokol kesehatan dan membantu masyarakat untuk mendapatkan informasi yang benar dan tepat. Hal itu dikatakannya dalam sambutannya pada puncak peringatan Hari Pers Nasional 2021 secara virtual dari Istana Negara, kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa. Presiden Joko Widodo mengapreasiasi pers yang terus bekerja di saat pandemi Covid-19.
“Rekan-rekan pers tetap bekerja dan berada di garis terdepan untuk mengabarkan setiap perkembangan situasi, dan menjadi jembatan komunikasi antara pemerintah dan masyarakat, menjaga optimisme serta menjaga harapan.”
Selanjutnya Presiden mengatakan, pemerintah telah berusaha meringankan beban industri media dengan meringankan pajak dan memberi insentif. Presiden Jokowi memastikan, pemerintah terus membuka diri terhadap masukan dari insan pers. Ia mengakui jasa pers sangat besar bagi kemajuan bangsa Indonesia saat ini dan di masa depan. Puncak peringatan Hari Pers Nasional 2021 dihadiri pula oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju, anggota Dewan Pers dan perwakilan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI). Tema peringatan Hari Pers Nasional tahun ini adalah “Bangkit Dari Pandemi, Pers Sebagai Akselerator Perubahan dan Pemulihan Ekonomi". (voi)