Monday, 03 May 2021 07:03

Menparekraf gagas Pantai Lampuuk Aceh untuk ajang triatlon

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(Voinews) Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menggagas Pantai Lampuuk di Kabupaten Aceh sebagai salah satu destinasi wisata sport tourism,yang direncanakan akan digelar ajang triatlon. Hal itu dikatakan Menparekraf Sandiaga Uno usai peletakan batu pertama pembangunan mushola dan meninjau Pantai Lampuuk, Kecamatan Lhoknga di Aceh Besar, Minggu. Turut mendampingi Anggota Komisi X DPR RI Illiza Sa'aduddin Djamal dan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh Jamaluddin. Dia menjelaskan dengan kondisi air laut tenang hingga dua kilometer, maka area Pantai Lampuuk dapat menjadi salah satu destinasi renang. Kemudian beberapa titik lokasi lain pantai yang juga berdekatan dapat digunakan untuk berselancar.Selain sport tourism, Kemenparekraf juga akan menggagas agar wisata Pantai Lampuuk dibarengi dengan dengan festival musik, pariwisata halal, serta beragam kuliner sehingga membantu dalam mendongkrak ekonomi masyarakat setempat.ANTARA

Read 273 times Last modified on Monday, 03 May 2021 10:18