Perusahaan industri tekstil yang berasal dari Korea Selatan, PT Dong-Jin Textile Indonesia (DJTI), mulai membangun pabrik di Karawang, Jawa Barat, Rabu, yang menandai semakin banyaknya pelaku usaha dari Negeri Ginseng tersebut yang berinvestasi di Indonesia. DJTI merupakan perusahaan asal Korea Selatan kedua, setelah Hyundai Motor Company, yang telah lebih dulu memutuskan membangun pabrik di Artha Industrial Hill, Karawang Barat, Desember 2017.
Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal-BKPM perwakilan Seoul, Imam Soejoedi dalam rilis Rabu menyebutkan, keputusan perusahaan-perusahaan Korsel untuk mendirikan pabrik di Artha Industrial Hill merupakan keputusan tepat karena selain strategis dan memiliki fasilitas dan infrastruktur yang terintegrasi, kawasan tersebut mengimplementasikan program KLIK BPKM, yakni Kemudahan Investasi Langsung Konstruksi. Menurut Imam Soejoedi, melalui program KLIK BKPM tersebut, investor bisa langsung melakukan proses konstruksi dan perizinan secara paralel. Ia menjelaskan, rencananya, perusahaan yang memproduksi tekstil bahan sepatu sneakers itu akan menanamkan investasi sebesar 330 miliar rupiah, dengan produksi perdana dijadwalkan di tahun 2019. Pada tahap awal tenaga kerja yang terserap mencapai 500 orang. antara