Tuesday, 29 May 2018 07:41

Perdana Menteri India Kunjungi Indonesia

Written by 
Rate this item
(2 votes)

 

Perdana  Menteri India, Narendra Modi, mulai Selasa ini hingga 31 Mei melakukan kunjungan kenegaraannya di Indonesia. Modi akan menjalani agenda yang padat pada 30 Mei, diantaranya pertemuan bilateral dengan Presiden Joko Widodo, pertemuan dengan komunitas bisnis dan masyarakat India di Indonesia. Modi juga akan membahas target Indonesia untuk menaikkan jumlah wisatawan India ke Indonesia sebanyak 40% atau hingga mencapai angka 700.000 wisatawan. Pihak India memuji maskapai Garuda Indonesia yang akan memulai penerbangan langsung dari Denpasar dan Mumbai. Hal itu disampaikan oleh Dubes India, Pradeep Kumar Rawat, dalam konferensi pers mengenai kunjungan PM India di Jakarta Senin(28/05).

“Tahun ini pariwisata Indonesia membuat target yang sangat ambisius. Sepengetahuan saya targetnya adalah peningkatan jumlah wisatawan India ke Indonesia sebesar 40% atau sampai 700 ribu wisatawan. Pernyataan yang sangat penting adalah ada hubungan langsung yang diusahakan oleh Garuda Indonesia. Mereka akan memulai penerbangan langsung dari Denpasar Bali ke Mumbai. Koneksi tersebut akan sangat berhasil “. 

Dubes Pradeep Kumar Rawat menambahkan, hingga kini telah terjalin kerja sama yang baik antara Indonesia dan India di sektor energi dan sektor solar energi. Hal ini merupakan salah satu alasan mengapa hubungan antara Indonesia dan India begitu harmonis. (voi/Egi) 

Read 727 times