Tuesday, 20 July 2021 05:54

Bahlil ajak perwakilan RI di AS kerja sama datangkan investor

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id)Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia bersama Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi melakukan dialog langsung dengan perwakilan RI se-Amerika Serikat di Washington DC,  baru-baru ini, dan mengajak mereka bekerja sama untuk mendatangkan investor ke Indonesia.Dalam dialog tersebut, Bahlil menilai kolaborasi yang solid semakin dibutuhkan untuk menarik investasi terlebih di tengah kondisi pandemi COVID-19 yang masih berlangsung di Indonesia dan berbagai negara di dunia.

Bahlil dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin  mengatakan, peran perwakilan RI seperti Kedutaan Besar (KBRI) maupun Konsulat Jenderal (KJRI) sebagai garda terdepan, bagaimana menarik investor ke Indonesia.Ia yakin mereka memiliki kapasitas yang luar biasa.Kolaborasi antara Kementerian Investasi dan Kementerian Luar Negeri adalah yang tepat untuk menarik realisasi investasi dari Amerika ke Indonesia.Antara

Read 179 times Last modified on Tuesday, 20 July 2021 09:28