Monday, 04 June 2018 11:11

Aceh Undang Sejumlah Negara Meriahkan Pekan Kebudayaan

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

Pemerintah Aceh mengundang sejumlah negara Islam dari Asia Tenggara, Eropa dan Timur Tengah untuk ikut memeriahkan Pekan Kebudayaan Aceh ke-8 yang berlangsung di Banda Aceh, 5 hingga 15 Agustus 2018. Wakil Gubernur Aceh, Nova Iriansyah di Banda Aceh, Senin mengatakan, selain negara-negara tersebut, pihaknya juga mengundang seluruh provinsi di Indonesia untuk mengikuti perhelatan seni budaya lima tahunan tersebut. Ia menyebutkan ada puluhan rangkaian atraksi seni dan budaya yang dikemas dalam tujuh kegiatan utama, jumlah kegiatan terbanyak sepanjang pelaksanaan Pekan Kebudayaan Aceh.

Ia menjelaskan, Pekan Kebudayaan Aceh 2018 selain dipusatkan di Taman Ratu Safiatuddin, Banda Aceh, juga digelar di 16 tempat lainnya di Banda Aceh. Di antaranya pameran produk di Blangpadang, serta seremoni pembukaan di Stadion Harapan Bangsa. Ia menambahkan Pekan Kebudayaan Aceh ke-8 rencananya dibuka Presiden RI yang dihadiri 35 ribu tamu undangan dan masyarakat umum. Pembukaan akan menampilkan tari kolosal Aceh Lhee Sagoe dengan melibatkan 1.000 penari. antara

Read 830 times Last modified on Tuesday, 05 June 2018 19:47