(voinews.id)Pemerintah tengah menyusun road map atau peta jalan terkait perubahan status pandemi COVID-19 menjadi endemi Peta jalan itu bertujuan agar laju penularan COVID-19 dapat dikendalikan dan aktivitas masyarakat kembali normal Hal itu dikatakan Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Kesehatan dan Pembangunan Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.
Agus Suprapto. dalam siaran pers Rabu Agus menjelaskan, tahap persiapannya yaitu preventifnya harus kuat. misalnya vaksinasi harus 70 persen. protokol kesehatan tetap berjalan dengan baik menjadi kebiasaan dalam perilaku masyarakat Selain itu petugas yang kompeten dapat menjalankan tugasnya dalam melakukan tes, penelusuran dan perawatan Menurut Agus, hal tersebut sudah menjadi pertanda untuk memasuki masa persiapan dan transisi dari pandemi menjadi endemi. (kompas)