Sunday, 24 June 2018 08:33

Indonesia Ajak Korsel Tingkatkan Kerjasama Kelautan.

Written by 
Rate this item
(0 votes)


Pemerintah Indonesia mengajak Korea Selatan meningkatkan kerja sama dalam menghadapi berbagai tantangan di sektor kelautan.Ajakan tersebut ditekankan pemerintah Indonesia pada Pertemuan ke-22 Dialog ASEAN-Korea Selatan di Seoul, seperti dikutip Antara di Jakarta, Sabtu.
Jose Tavares, Direktur Jenderal Kerja Sama ASEAN Kementerian Luar Negeri mengatakan, rusaknya lingkungan laut dan 'over fishing' menjadi tantangan utama dalam kelautan dunia yang perlu diatasi melalui kerja sama antarbangsa.

Pada pertemuan tersebut Jose Tavares menjadi Ketua Delegasi RI untuk Rapat Pejabat Tinggi ASEAN-Indonesia.Menurut Jose, negara-negara anggota ASEAN dan Korea Selatan  perlu bekerja sama melalui mekanisme yang dipimpin ASEAN guna memastikan kerja sama sektor kelautan dapat menjamin keberlanjutan dan masa depan yang lebih baik.Dia juga menyampaikan komitmen dan kepemimpinan Indonesia di bidang kelautan, salah satunya melalui usulan Pernyataan Pemimpin Negara Peserta "East Asia Summit" (EAS) tentang Rencana Aksi Regional untuk Memberantas Limbah Plastik di Laut, pada November 2018. antara

Read 571 times Last modified on Sunday, 24 June 2018 09:33