Saturday, 13 November 2021 11:58

KSP dukung pengembangan ekonomi-pariwisata di desa dan perbatasan

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 (voinews.id) Kantor Staf Presiden (KSP) mendukung upaya Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat untuk mengembangkan potensi ekonomi dan pariwisata yang luar biasa terutama di kawasan desa dan perbatasan Indonesia-Malaysia.Hal ini disampaikan Tenaga Ahli Utama KSP Ade Irfan Pulungan dalam verifikasi lapangan ke Kalimantan Barat untuk mengurai sumbatan pembangunan.Irfan Pulungan  sebagaimana siaran pers KSP di Jakarta, Sabtu menegaskan,pengembangan wilayah Temajuk di Kabupaten Sambas yang berbatasan langsung dengan Malaysia bisa berdampak positif.

Selain menguatkan ekonomi daerah itu pengembangan Temajuk akan membuktikan negara hadir di perbatasan.Pada kesempatan itu Gubernur Kalimantan Barat  Sutarmidji menyampaikan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat  sedang mengupayakan pengembangan kawasan wisata di Temajuk.Menurut dia Pantai Temajuk memiliki pemandangan yang indah dan tidak kalah dengan pantai di Bali.antara

Read 268 times Last modified on Sunday, 14 November 2021 07:23