Tuesday, 16 November 2021 09:26

Pemerintah kembangkan hidrogen hijau demi capai target penurunan emisi

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id) Pemerintah Indonesia sedang mengembangkan hidrogen hijau sebagai salah satu sumber energi terbarukan yang dapat menjadi solusi mencapai target netralitas karbon pada 2060. Demikian dikatakan Direktur Sumber Daya Energi Mineral dan Pertambangan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Yahya Rachmana Hidayat dalam keterangan yang dikutip di Jakarta Senin. Yahya menjelaskan pemerintah sedang mematangkan regulasi dan peraturan terkait pengembangan hidrogen hijau yang mengacu kepada standar internasional.

Walau belum diarahkan untuk berkembang ke skala komersial pengembangan hidrogen di Indonesia terus dilakukan melalui beragam riset dan proyek-proyek percontohan. Upaya untuk memperkenalkan hidrogen hijau kepada aktor dan pemangku kepentingan di sektor energi serta kepada masyarakat umum juga terus dilaksanakan melalui berbagai kegiatan dan forum komunikasi. (antara)

Read 314 times Last modified on Tuesday, 16 November 2021 09:44