(Voinews) Amerika Serikat (AS) tidak akan menerapkan lockdown atau menutup perekonomian demi menekan penyebaran COVID-19. AS akan bergantung pada cara lain. Hal itu disampaikan oleh koordinator tanggapan COVID-19 Gedung Putih Jeff Zients pada Senin (22/11) waktu setempat. Zients kepada wartawan pada kegiatan pengarahan Gedung Putih, dilansir dari reuters, mengatakan cara-cara lain untuk mempercepat jalan keluar dari pandemi ini adalah vaksinasi yang tersedia secara luas, suntikan vaksin penguat, suntikan vaksin anak, dan pengobatan. Pihaknya dapat mengekang penyebaran virus dengan cara apa pun tanpa harus mematikan ekonomi. Badan-badan regulator AS pada Jumat lalu memperluas kelayakan penggunaan suntikan vaksin penguat (booster) untuk kekebalan terhadap COVID-19 bagi semua orang dewasa. Ia mengatakan, Sebanyak 3 juta warga AS telah mendapatkannya.Secara terpisah, juru bicara Gedung Putih Jen Psaki, mengatakan, para pejabat urusan kesehatan AS saat ini tidak merekomendasikan penguncian atau pembatasan kegiatan ekonomi untuk mengekang peningkatan kasus COVID-19 tersebut. REUTERS/REPUBLIKA