(voinews.id) Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan kebutuhan energi seperti batu bara dan Liquified Natural Gas (LNG) dalam negeri lebih diprioritaskan demi kelancaran pembangunan. Para menteri yang terkait suplai batu bara dan LNG untuk mendukung pasokan listrik nasional langsung membagi tugas. Erick Thohir dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa mengatakan pihaknya akan memperbaiki kontrak jangka panjang kebutuhan suplai sesuai dengan rapat bersama Kejaksaan Agung dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan(BPKP).
Intinya kebutuhan energi dalam negeri akan jauh lebih diprioritaskan demi kelancaran pembangunan. Menurut Erick langkah cepat dilakukan pemerintah untuk mengatasi permasalahan suplai batu bara dan LNG sebagai sumber energi dalam mendukung pasokan listrik nasional jangka Panjang.antara