Friday, 21 January 2022 09:01

FAO apresiasi pertanian dan ketahanan pangan Indonesia selama pandemi

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id) Organisasi Pangan dan Pertanian Dunia FAO mengapresiasi kemajuan sektor pertanian dan ketahanan pangan Indonesia melalui program dan kebijakan dalam memenuhi pangan masyarakat selama pandemi COVID-19. Penghargaan tersebut disampaikan Perwakilan FAO untuk Indonesia Rajendra Aryal dalam keterangan tertulis yang diterima Kamis.

Ia yakin pertanian Indonesia mampu untuk tumbuh positif selama masa pandemi. Sementara itu Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menekankan pihaknya bersama FAO akan melakukan berbagai akselerasi untuk pertanian di Indonesia. Syahrul berharap dukungan FAO dapat memperkuat sektor pertanian termasuk dalam hal inovasi dan teknologi ke depan. (antara)

Read 335 times Last modified on Friday, 21 January 2022 09:17