Thursday, 19 July 2018 09:08

BPK Bahas Isu Lingkungan Dalam Pertemuan Intosai WGEA

Written by 
Rate this item
(0 votes)
bpk.go.id bpk.go.id

 

Badan Pemeriksa Keuangan -BPK Republik Indonesia mengadakan pertemuan dengan anggota Asosiasi Badan Pemeriksa Keuangan Sedunia atau Intosai Working Group on Environmental Auditing -WGEA yang beranggotakan 41 negara  membahas isu lingkungan terkini di kota Bandung, Jawa Barat. Ketua BPK RI, Moermahadi Soerja Djanegara, dalam siaran pers kepada Republikaonline, Rabu (18/7) mengatakan, pertemuan yang berlangsung di Bandung, 17 hingga 19 Juli ini menjadi forum  berbagi pengetahuan dan pengalaman terkait isu lingkungan.

Menurutnya, BPK harus berperan strategis menjaga kualitas lingkungan dan mendorong pembangunan berkelanjutan. Selain itu, BPK juga harus memastikan kebijakan, peraturan, dan sistem kendali yang dikembangkan pemerintah, dijalankan sebagaimana seharusnya. Intosai WGEA dalam rencana kerjanya, melakukan kegiatan penyusunan panduan audit, penyusunan proyek penelitian, kerja sama pemeriksaan, penyelenggaraan survei dan pelatihan, serta diseminasi informasi terkait isu lingkungan. ant.19.7’18.mar

Read 468 times Last modified on Friday, 20 July 2018 06:58